Panik saat Take Off, Dua Penumpang Pesawat Terjun dari Tangga Darurat
Para saksi mata melaporkan mereka melihat seorang penumpang pria yang tampak gelisah membuka pintu kabin depan dan melompat keluar menggunakan tangga darurat.
Pria tersebut kemudian diikuti oleh seorang teman wanitanya yang menggendong anak anjing Great Dane, yang juga melompat melalui tangga darurat.
Salah satu penumpang, Brian Plummer, mengatakan pasangan itu, yang diidentifikasi oleh maskapai sebagai Antonio Murdock dan Brianna Greco, telah berpindah kursi beberapa kali di pesawat.
Murdock mengabaikan perintah dari pramugari agar duduk saat lepas landas dan mengatakan kepada awak kabin bahwa dia tidak dapat duduk diam karena gangguan stres pasca-trauma, kata Plummer.
“Jika saya duduk, saya akan panik,” kata pria itu, menurut Plummer, New York Times melaporkan.
Akibat insiden tersebut pesawat terpaksa kembali ke pintu gerbang tempat penumpang lain turun dan kemudian dialihkan ke penerbangan alternatif.
Murdock (31) dan Greco (27) ditangkap dan ditahan dengan tuduhan termasuk kejahatan kriminal dan pelanggaran.
Murdock ditahan sementara Greco kemudian dibebaskan. Anjing yang mereka bawa saat ini dirawat oleh penampungan hewan.
Kasus serupa juga pernah terjadi pada tahun 2010, Steven Slater, seorang pramugari JetBlue mengaktifkan parasut setelah mengamuk di pesawat.
Dia kemudian mengumpat pada penumpang yang menurutnya memperlakukannya dengan kasar, mengambil bir dan meluncur ke landasan.
Slater dijatuhi hukuman satu tahun masa percobaan setelah menyelesaikan program perawatan yang diperintahkan pengadilan.